Produk dalam Inbound Tour

Produk tour utama pada Inbound Tour ditawarkan dalam bentuk paket wisata, namun juga melayani permintaan lain selain paket wisata; semisal pemesanan seperti booking hotel atau transfer in/transfer out. Beberapa produk wisata yang dijual di bagian Inbound Tour, diantaranya adalah:

  1. Jasa Transportasi: Pemesanan yang dilakukan wisatawan hanya untuk transportasi saja selama wisatawan berada di daerah kunjungan wisatanya.
  2. Akomodasi (Hotel): Pemesanan yang dilakukan oleh wisatawan atas sarana akomodasi yang mereka inginkan selama melakukan perjalanan wisata. Pada pemesanan ini, terkadang wisatawan belum paham dengan daerah yang akan dikunjungi, maka bagian Inbound Tour menawarkan beberapa pilihan sarana akomodasi lengkap dengan informasi tentang akomodasi tersebut seperti: harga, fasilitas yang terdapat di hotel, alamat dan lokasi, jarak dari Bandara, jarak dari pusat kota dan informasi lain yang diperlukan oleh wisatawan.
  3. Tiket Pesawat: Walau pada bagian inbound tour lebih cenderung untuk pemesanan jasa-jasa yang berhubungan dengan tour, namun tidak jarang ada pemesanan tiket pesawat domestik ke Daerah Tujuan Wisata lain yang tidak mempunyai bandar udara internasional
  4. Restaurant/Meal: Pemesanan makanan pada suatu restauran harus dilakukan dengan hati-hati, jika ada pemesanan untuk makanan pada suatu restauran pada daerah tertentu, sebaiknya pihak inbound tour menawarkan beberapa pilihan kepada wisatawan lengkap dengan informasi harga dan daftar menu restaurant bersangkutan.
  5. Transfer In: Jasa Penjemputan wisatawan dari Bandara/Stasiun Kereta Api/Pelabuhan Kapal ke hotel atau tempat penginapannya  
  6. Transfer Out: Jasa Mengantar Wisatawan dari hotel ke bandara/Stasiun KA/Pelabuhan Kapal untuk kembali pulang ke negara asalnya
  7. Kesenian Daerah: Pemesanan untuk melihat pertunjukan kesenian tertentu pada suatu daerah.
  8. Permintaan Tour: Pemesanan oleh wisatawan ke suatu objek wisata yang diinginkannya.
  9. Paket Tour: Pemesanan wisatawan atas beberapa produk dalam inbound tour yang tersusun dalam suatu paket yang biasa disebut dengan paket tour

0 Response to "Produk dalam Inbound Tour"

Post a Comment

MAAF KOMENTAR SPAM KAMI HAPUS