Paint Ball Tournament di Kawasan Wisata Kandi, Sawahlunto

Paint Ball merupakan salah satu wahana outbound yang banyak diminati oleh pengunjung Kandi, Sawahlunto; terutama pengunjung putra, baik remaja maupun dewasa. Meski begitu, tak sedikit pengunjung putri mencoba dan juga menyenangi permainan paint ball. Bahkan, sebagian pengunjung yang telah mencoba, menyarankan agar diadakan turnamen permainan tembak-menembak dengan peluru cat tersebut. Dengan berbagai pertimbangan, pada akhirnya pengelola Kawasan Wisata Kandi memutuskan untuk merealisasikan turnamen. Jika sesuai dengan rencana, turnamen akan diadakan pada tanggal 13 Oktober s/d 13 November 2010 mendatang. Bertempat di Kawasan Wisata Kandi, Kota Sawahlunto. Pertandingan bisa diikuti oleh setiap orang karena dibuka untuk umum.

Syarat dan Ketentuan dari Paint Ball Tournament sebagai berikut :

Tanggal Pertandingan : 13 Oktober s/d 13 November 2010

Lokasi : Arena Permainan Paint Ball Kawasan Wisata Kandi, Kota Sawahlunto

Total Hadiah : Rp 5.000.000,- ( lima juta rupiah)
Team Putra :
Juara I  : Rp. 1.500.000,-
Juara II : Rp. 1.000.000,-

Team Putri :

Juara I  : Rp. 1.500.000,-
Juara II : Rp. 1.000.000,-

Biaya Pendaftaran : Rp. 250.000,-/Team

Tanggal Pendaftaran : Paling lambat tanggal 11 Oktober pukul 10.00 Wib
(Pendaftaran langsung datang ke Taman Satwa Kandi, Sawahlunto)

Tanggal Drawing Pertandingan : Tanggal 11 Oktober pukul 10.00 Wib

Persyaratan Team Peserta :


  • Peserta bebas dari umum, sekolah, instansi, organisasi pemuda, kepolisian, tentara, dll.


  • Setiap team terdiri dari 5 orang.


  • Team terdiri dari team putra atau team putra.


  • Batasan umur peserta 16 tahun keatas.


  • Setiap Kantor, Dinas, Kantor UPT, Sekolah dll, dibatasi maksimal 2 team putra dan 2 team putri.


  • Pendaftaran dibatasi hingga sebanyak 32 team putra dan 16 team putri.



  • Untuk Informasi dan keterangan lebih lanjut hubungi :
    Yasmen : 082169314879
    Amrizal : 085263399963
    M. Ali Akbar : 085766347504

    0 Response to "Paint Ball Tournament di Kawasan Wisata Kandi, Sawahlunto"

    Post a Comment

    MAAF KOMENTAR SPAM KAMI HAPUS